Persiapan Pileg 2024 Partai Ummat Banyuwangi Jalin Komunikasi Bersama KPUD

Bagikan Artikel

beritabanyuwangi.com – Menjelang Kontestasi Pemilihan Legislatif ditahun 2024  mendatang, Dewan Pimpinan Daerah Partai Ummat Kabupaten Banyuwangi melakukan kunjungan ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Banyuwangi, Rabu (20/07/2022).

Dalam kunjungannya ke KPUD Banyuwangi kali ini, ketua DPD Partai Ummat Banyuwangi Syaiful Hadi,S.E membawa serta rombongan antara lain Sekretaris DPD Kholika,S.T, Bendahara DPD Nawi Suyoso,S.E serta beberapa jajaran kepengurusan.

Tidak hanya sekedar melakukan kunjungan saja, kehadiran pengurus DPD Partai Ummat Banyuwangi juga membawa salinan struktural jajaran kepengurusan tingkat kabupaten. Selain itu juga menyerahkan salinan kepengurusan dan jumlah kepengurusan ditingkat Cabang/Kecamatan.

“Ini merupakan kunjungan kita yang pertama kali, selain untuk menjalin silaturahmi dan saling mengenalkan jajaran kepengurusan DPD Partai Ummat Banyuwangi pada KPUD Banyuwangi, sehingga nantinya bisa terjalin komunikasi yang baik dan humanis” ucap Syaiful Hadi.

Tidak itu saja, kedepan Partai Ummat Banyuwangi akan terus menjalin komunikasi dengan KPUD. Agar mendapatkan berbagai informasi untuk melengkapi berkas sampai nanti berlaga dalam kontestasi pemilihan legislatif ditahun 2024 mendatang.

Syaiful menambahkan, setelah dari KPUD ini bersama jajaran kepengurusan juga akan melakukan kunjungan kerja ke Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol).

“Nantinya juga kita akan terus intens melakukan komunikasi dengan berbagai lembaga-lembaga lain di tingkat kabupaten, sebab hal ini sama dan sesuai dengan instruksi dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Ummat dipusat sana,” tegasnya.

Lebih lanjut dalam ajang kontestasi pileg yang akan datang Partai Ummat meyakini akan mendapatkan 1 Fraksi untuk memperebutkan 5 kursi legislatif di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Banyuwangi.

Karena partai umat berkeyakinan partai ini akan welcome untuk semua umat yang berjuang untuk Banyuwangi lebih baik lagi, selain itu berharap kepada siapapun yang memimpin Banyuwangi dalam membuat kebijakan-kebijakkan publik akan berpijak pada kepentingan masyarakat. (Riz)

Reporte Rizkie Andre

Sumber beritabanyuwangi.com

By Luqman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *